
Hari Pertama Pendaftaran Parpol di KPU RI, KPU Sampang Adakan Nobar
Hai #temanpemilih
Sampang, kab-sampang.kpu.go.id – Hari ini, 01 Agustus 2022, KPU RI membuka pendaftaran partai politik peserta pemilu serentak tahun 2024 yang diadakan di Sekretariat Jenderal KPU RI Jalan Imam Bonjol No. 29, Menteng, Jakarta.
KPU Kabupaten Sampang menggelar nonton bersama hari pertama pendaftaran partai politik peserta pemilu serentak tahun 2024 disiarkan langsung melalui kanal youtube KPU RI https://www.youtube.com/watch?v=cac2jEQ9VHY.
Kegiatan nonton bersama tersebut diadakan di Media Center KPU Kabupaten Sampang sebelum dilaksanakannya rapat pleno rutin hari senin.
Siti Aisah, Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Kabupaten Sampang kepada mc mengatakan bahwa KPU Kabupaten Sampang perlu memantau secara terus menerus pelaksanaan pendaftaran partai politik peserta pemilu serentak tahun 2024 yang terpusat di KPU RI untuk menginventarisir potensi masalah yang akan dihadapi dalam proses verifikasi administrasi dan verifikasi faktual berkas pendaftaran partai politik. (mc)
#KPUMelayani
#PemiluSerentak2024Mulai
#Berintegritas24Jam